Football5Star.net, Indonesia – Kapten timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, kembali menunjukkan tajinya bersama Thai Port FC. Kali ini dia membawa timnya tersebut pesta gol ketika hadapi Sukhothai di Stadion PAT, Selasa (27/8/2024) malam WIB.
Dalam pertandingan itu, Asnawi Mangkualam tampil sebagai starter dan bermain penuh di sisi bek kanan. Port FC yang tampil di depan pendukungnya sendiri langsung cetak gol ketika laga baru berusia delapan menit melalui Bordin Phala yang sukses memanfaatkan umpan Willen Mota.
Port FC menggandakan kedudukan menit ke-16 via Issac Honny setelah menerima umpan manis dari Kevin Deeromram. Tuan rumah kian di atas angin ketika Teerasak Poeiphimai mencetak gol ketiga lima menit jelang bubaran. Tim tamu sempat memperkecil kedudukan via Matheus Fornazari. Namun gol Poeiphimai pada masa injury time menuntaskan laga dengan skor 4-1 Port FC atas Sukhothai.
Timnya Asnawi Mangkualam Masih Sempurna
Hasil itu bikin timnya Asnawi Mangkualam itu masih sempurna di Thai League 1 2024-25. Port FC selalu meraih kemenangan dalam empat pekan awal, mencetak 14 gol, dan cuma kejebolan empat gol saja.
Asnawi Mangkualam sendiri selalu bermain dalam keempat pertandingan tersebut. Bahkan, mantan pemain PSM Makassar tersebut selalu tampil penuh dalam tiga pertandingan terakhir. Cuma saat lawan Rayong FC saja, dia tampil sebagai pengganti dan main selama 10 menit.
Ini menjadi pertandingan terakhir bagi pemain yang pernah bela Ansan Greeners tersebut sebelum jeda internasional. Setelah ini, dia akan bergabung dengan timnas Indonesia untuk hadapi putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi (5/9/2024) dan Australia (10/9/2024).
Taruhan Bola – Piala Dunia 2022
Liga Inggris, Liverpool, Piala Dunia 2022, World Cup 2022, Argentina vs Arab, Spanyol, Portugal, Prediksi Liga Inggris, West Ham United, Prediksi Bola, Manchester United, Premier League, Tottenham Hotspur, Elche, Liga Spanyol, Real Madrid, berita judi online, berita judi slot online, berita terkini judi online, berita situs judi online, berita judi online terbaru, judi online berita, berita penangkapan judi online, berita terbaru judi online, berita tentang judi online, berita pertandingan dan prediksi piala dunia 2022